Anda Pengunjung ke..

Selasa, 03 Juli 2012

DB Gema Swara Wahidiyah Kediri Juarai TDC pertama

Gema Swara Wahidiyah Kediri



Akhirnya juara umum bukan milik unit Tulungagung namun salah satu unit tetangga tepatnya dari Kediri, Drum Band Gema Swara Wahidiyah yang dalam beberapa captions mampu menjadi yang terbaik dan berhasil megumpulkan total poin lebih banyak dibanding unit-unit lain.
Dalam Tulungagung Drum Band Competition yang merupakan perlombaan drum band pertama di Tulungagung berformat display ini banyak sekali menuai rekor. Mulai dari peserta lomba yang mencapai angka 32 peserta hingga jumlah penonton yang mencapai ribuan di dua hari pelaksanaannya.
Panitia penyelenggara yang digawangi IPTA (Ikatan Pelatih Tulungagung) dan didukung penuh oleh pihak tuan rumah penyelenggara yaitu Ponpes. Jawaahirul Hikmah 3 sangat tidak menyangka akan pelaksanaan lomba yang sungguh di luar ekspektasi yang ada. Ratusan kendaraan bermotor berjejal, ribuan masa berdesakan dalam even perdana ini. Sungguh menjadi sebuah even yang mungkin tidak akan pernah terlupakan oleh orang-orang yang terlibat di dalamnya baik dari panitia maupun peserta ataupun penonton.
Dan tentunya orang-orang yang paling berbahagia adalah DB Swara Wahidiyah yang menjadi kampiun di edisi perdana. Sedang pada divisi Sekolah Dasar DB Bina Nada SDN 01 Ngunut menjadi yang teratas di kelasnya.

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More